Rapat Koordinasi Percepatan Penyelenggaraan Program Makanan Bergizi Gratis (MBG)
01 Oktober 2025 |
Administrator
| Berita Kecamatan
Pemerintah Kecamatan Katapang menggelar Rapat Koordinasi Percepatan Penyelenggaraan Program Makanan Bergizi Gratis (MBG) pada Senin, 29 September 2025 bertempat di Aula Kecamatan Katapang. Kegiatan ini dimulai pukul 13.00 WIB hingga selesai, dengan melibatkan berbagai unsur terkait demi memperkuat sinergi dan percepatan implementasi program.
Rapat koordinasi ini dihadiri oleh sejumlah pejabat dan tokoh penting, di antaranya Kapolsek Katapang, Danramil Arjasari, para Kepala Desa se-Kecamatan Katapang, Kepala Puskesmas Katapang dan Sangkanhurip, serta jajaran pengawas pendidikan mulai dari jenjang PAUD hingga SMA/SMK/MA. Turut hadir pula Ketua organisasi pendidikan seperti IGRA, IGTK, dan Himpaudi Kecamatan Katapang, Ketua TP Posyandu Desa, Babinsa dan Bhabinkamtibmas se-Kecamatan Katapang, Korwil Kabupaten Bandung, perwakilan yayasan/mitra MBG, hingga Kepala SPPG/SPPI.
Camat Katapang dalam sambutannya menegaskan pentingnya program MBG sebagai salah satu langkah strategis untuk meningkatkan kualitas gizi anak usia sekolah sekaligus mendukung tumbuh kembang generasi penerus. “Program ini bukan sekadar bantuan makanan, tetapi investasi kesehatan dan masa depan anak-anak kita,” ujarnya.
Melalui rapat koordinasi ini, seluruh pemangku kepentingan diharapkan dapat menyamakan persepsi, memperkuat koordinasi, dan memastikan pelaksanaan Program Makanan Bergizi Gratis berjalan optimal, tepat sasaran, serta berkelanjutan di seluruh wilayah Kecamatan Katapang.
Program MBG sendiri merupakan bagian dari upaya pemerintah dalam meningkatkan derajat kesehatan masyarakat, menekan angka stunting, serta memperkuat kualitas sumber daya manusia sejak usia dini.